PENGAMANAN GIAT KARNAVAL MASYARAKAT DESA PECORO DALAM RANGKA HUT KEMERDEKAAN RI KE 78THN

 

Jember (Jatim) – Kolocokronews.com

Kapolsek Rambipuji Iptu Eko Yulianto SH bersama jajarannya melaksanakan kegiatan pengamanan karnaval masyarakat pecoro kecamatan Rambipuji kabupaten Jember dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 tahun.minggu(17-09-2023). ” Pengamanan kegiatan berupa penjagaan,pengawalan dan pengaturan arus lalu lintas agar kegiatan karnaval berlangsung aman dan kondusif.dalam kegiatan karnaval juga hadir dari jajaran Koramil Rambipuji dan Satpol PP kecamatan Rambipuji. Dan menjadi bagian penting dalam suksesnya acara karnaval ataupun kegiatan lainnya dengan hadir langsung kedesa binaan berada ditengah warga. “Kehadiran Polri melalui Bhabinkamtibmas merupakan upaya memberikan rasa aman bagi masyarakat,dengan suksesnya pengamanan karnaval Polsek Rambipuji membuktikan komitmen dan profesionalisme dalam menjaga keamanan masyarakat dalam perayaan-perayaan penting.semoga semangat kemerdekaan terus membara dan menginpirasi generasi muda untuk menjaga dan memajukan bangsa.ujar Kapolsek Iptu Eko Yulianto SH.

(Tim Redaksi – And)#